• Redaksi
  • Kirim Tulisan
Friday, January 23, 2026
  • Login
Hipotesa
  • Berita
    • Pendidikan
    • Pemerintahan
    • Politik
  • Liputan Khusus
  • Opini
  • Tokoh Inspirasi
  • Islamika
  • Ekonomi dan Bisnis
No Result
View All Result
Hipotesa
No Result
View All Result
Home Pemerintahan

Peringati Hari Perhubungan Nasional, Dishub Kota Cilegon Berikan Santunan Anak Yatim

Admin Hipotesa by Admin Hipotesa
September 23, 2021
in Pemerintahan
0
122
SHARES
518
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

Cilegon, hipotesa.id,- Dishub (Dinas Perhubungan) Kota Cilegon menggelar peringatan Hari Perhubungan Nasional dengan tema “Bergerak Harmonikan Indonesia” yang dihadiri langsung oleh Walikota Cilegon di lapangan Dishub Kota Cilegon, Senin (20/09/2021).

Plt Kadishub Kota Cilegon, Andi Affandi mengatakan kegiatan ini merupakan sejarah baru bagi Dishub Kota Cilegon karena di tahun-tahun sebelumnya belum pernah mengadakan kegiatan peringatan Hari Perhubungan Nasional.

Baca Juga

Ketua Tidar Cilegon: Aflahul Aziz Kader Muda Prabowo yang Tepat Pimpin Karang Taruna Cilegon

October 23, 2025

Sinergi KNPI dan Pemkot Cilegon, Kolaborasi Pemimpin Muda

April 15, 2025

“Alhamdulillah, ini menjadi sejarah baru bagi Kota Cilegon karena peringatan Hari Perhubungan Nasional baru dilaksanakan pada tahun 2021” kata Affandi saat sambutan.

Andi Affandi juga mengucapkan terima kasih dan turut bangga kepada Walikota Cilegon atas kehadirannya pada kegiatan peringatan Hari Perhubungan Nasional. Menurutnya, hal ini menjadi kebanggaan tersendiri untuk Dishub Kota Cilegon.

“Terimakasih yang setinggi-tingginya dan mengapresiasi kepada Pak Walikota yang sudah berkenan hadir pada peringatan Hari Perhubungan Nasional ini dan ini menjadi kebanggaan bagi insan Dishub Kota Cilegon,” ujarnya saat sambutan.

Dia juga mengatakan di Hari Perhubungan Nasional adalah amanat dari Kementrian Perhubungan bahwa Dishub harus ‘Bergerak Harmonikan Indonesia’ yang kemudian dijadikan tema di Hari Perhubungan Nasional.

Selain itu dirinya juga menjelaskan bahwa dalam peringatan Hari Perhubungan Nasional telah mengadakan berbagai kegiatan, yaitu tes urine untuk seluruh pegawai Dishub Kota Cilegon, kerja bakti di Kantor Dishub Kota Cilegon, bakti sosial, dan santunan anak yatim yang berasal dari warga di sekitar Dishub Kota Cilegon.

Dalam kesempatan yang sama, Walikota Cilegon mengucapkan terimakasih dan mengapresiasi atas undangan kegiatan memperingati Hari Perhubungan Nasional.

“Intinya Pertama saya mengucapkan terimakasih dan apresiasi atas undangan hari ini dalam rangka Hari Perhubungan Nasional,” kata Helldy.

Selain itu, Helldy juga menekankan Dishub Kota Cilegon harus sesuai dengan instruksi Mentri Perhubungan, menjalankan aturan dan ketentuan yang sudah menjadi panduan Dinas Perhubungan Kota Cilegon, dan mengingatkan Dishub Kota Cilegon untuk selalu kompak.

“Kedua kami tekankan pada saat penyampaian tadi sesuai dengan instruksi Mentri Perhubungan, kami juga menekankan agar Dishub menjalani aturan ketentuan yang hari ini sudah menjadi aturan dan panduan Dishub Kota Cilegon, dan kami tekankan kembali bahwa intinya harus kompak, kerjasama timnya untuk melakukan segala sesuatunya dengan baik dan benar,” jelas Helldy saat diwawancarai.

Reporter: Arifin S

Editor: M.G.A

Tags: Dishub CilegonHari Perhubungan NasionalWalikota Cilegon
Previous Post

Pemkot Cilegon Berikan Penghargaan kepada ASN yang Mencapai Batas Usia Pensiun

Next Post

Korpres KAHMI Kota Serang Beberkan karakter Social Entrepreneur

Related Posts

Berita

Ketua Tidar Cilegon: Aflahul Aziz Kader Muda Prabowo yang Tepat Pimpin Karang Taruna Cilegon

October 23, 2025
Berita

Sinergi KNPI dan Pemkot Cilegon, Kolaborasi Pemimpin Muda

April 15, 2025
Pemerintahan

Bukber dan Tarjung di Kelurahan Taman Baru: Perkuat Silaturahmi dan Kebersamaan Warga

March 12, 2025
Pemerintahan

Pelantikan Ketua Kadin Cilegon Abah Haji Salim Berlangsung Lancar dan Khidmat

February 17, 2025
Pemerintahan

Musrenbang RKPD 2026 Kecamatan Anyer: Fokus pada Prioritas Pembangunan Strategis

February 12, 2025
Pemerintahan

Musrenbangkel 2025 Kelurahan Ciwedus Prioritaskan Pembangunan Infrastruktur

February 8, 2025
Next Post

Korpres KAHMI Kota Serang Beberkan karakter Social Entrepreneur

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Rame Banget!

  • Kombes Sigit Haryono Jabat Dirreskrimum Polda NTT, Bawa Pengalaman Eks Penyidik KPK

    105 shares
    Share 42 Tweet 26
  • Komandan Grup 1 Kopassus, Resmikan Museum Golok

    113 shares
    Share 45 Tweet 28
  • Sambut Pilkades KMD Gelar Diskusi

    20 shares
    Share 12 Tweet 8
  • Kontributor, Magang dan Kolaborasi hipotesa.id

    119 shares
    Share 48 Tweet 30
  • Akbar Johan Dilantik Jadi Ketum ALFI, MD KAHMI Cilegon: Kami Menyambut Positif

    117 shares
    Share 47 Tweet 29
  • Redaksi
  • Kirim Tulisan
© 2022 Hipotesa - Diproduksi by hipotesa.

No Result
View All Result
  • Berita
    • Pendidikan
    • Pemerintahan
    • Politik
  • Liputan Khusus
  • Opini
  • Tokoh Inspirasi
  • Islamika
  • Ekonomi dan Bisnis

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Create New Account!

Fill the forms below to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In