• Redaksi
  • Kirim Tulisan
Friday, May 9, 2025
  • Login
Hipotesa
  • Berita
    • Pendidikan
    • Pemerintahan
    • Politik
  • Liputan Khusus
  • Opini
  • Tokoh Inspirasi
  • Islamika
  • Ekonomi dan Bisnis
No Result
View All Result
Hipotesa
No Result
View All Result
Home Ekonomi dan Bisnis

Hindari Jeratan Pinjol Ilegal, Bank bjb Tawarkan Solusi KUR Terbaik

Redaksi by Redaksi
June 2, 2021
in Ekonomi dan Bisnis
0
21
SHARES
473
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

hipotesa.id – Di era digital, tren meminjam secara online semakin marak di tengah masyarakat. Pinjol, kerap menjadi pilihan karena dinilai mudah didapatkan meski tak sedikit akhirnya terjerat.

Keberadaan financial technology (fintech) atau Fintech Pear to Pear Lending ini juga kerap mendatangkan sengkarut ekonomi konsumen karena investasi tersebut sebagian masih ilegal dan tidak diawasi Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Baca Juga

SPN Banten Gelar Workshop Peningkatan Kapasitas Perempuan dalam Serikat Pekerja

January 30, 2025

Permudah Pembelian Mobil, PT. Digital Studio Indonesia Resmi Luncurkan Platform Dealermobil.ID

October 18, 2023

Praktik pinjol ilegal biasanya menjebak konsumen dan investor dengan iming-imimg imbal hasil yang tinggi tanpa risiko dalam waktu cepat. Melihat kondisi ini, OJK Cirebon bersama bank bjb menginisiasi kegiatan edukasi keuangan yang bekerja sama dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Kuningan, belum lama ini.

Sebagai bank yang dimiliki oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan Pemerintah Daerah, serta untuk mewujudkan misinya yaitu sebagai Penggerak Laju Perekonomian Daerah, bank bjb terus berperan aktif dalam memberikan layanan pemberdayaan UMKM baik akses permodalan maupun layanan edukasi.

Masyarakat diimbau agar waspada terhadap investasi yang ditawarkan oleh perusahaan yang menawarkan keuntungan fantastis. Terlebih jika perusahaan itu bukan lembaga keuangan resmi.

Widi Hartoto, Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb menuturkan, UMKM merupakan salah satu solusi untuk mengurangi ketimpangan maupun kesenjangan pendapatan masyarakat Indonesia, karena sektor ini mempunyai ketahanan ekonomi yang tinggi.

“Terlebih dengan turunnya bunga KUR di tahun 2020 ini menjadi 6%, masyarakat diharapkan sektor ekonomi produktif di masyarakat meningkat sehingga mampu mensejahterakan masyarakat tanpa melakukan pinjaman online,” jelas Widi, melalui rilis yang diterima hipotesa.id

Menurutnya, bjb merupakan bank BUMD yang dapat menyalurkan kredit usaha rakyat (KUR) di tahun 2021 ini. Keunggulan program KUR adalah bunga pinjaman yang sangat rendah hanya 6% per tahun dengan limit pemberian kredit hingga Rp500 juta.


Sedangkan untuk jangka waktu pinjaman hingga 3 tahun untuk kredit modal kerja, dan 5 tahun untuk kredit investasi.

“Yang dimaksud dengan kredit modal kerja (KMK) adalah pemberian kredit untuk tujuan menambah modal usaha ataupun menambah alat produksi sedangkan untuk kredit investasi (KI) adalah pemberian kredit untuk membeli ruko / toko baru untuk memperluas jaringan usaha,” rincinya.

Untuk besaran plafon kredit KUR BJB dibagi menjadi 2 (dua) tergantung dengan jenis usaha, yaitu:

Untuk Usaha Mikro sampai dengan Rp50 juta
Untuk Usaha Kecil diatas Rp50 juta sampai dengan Rp500 juta

Untuk pengklasifikasian jenis usaha Mikro / Kecil ditentukan oleh pihak bank sesuai ketentuan yang berlaku.

KUR bjb ditujukan khusus bagi pelaku usaha UMKM baik dari perseorangan ataupun badan usaha yang meliputi seluruh sektor ekonomi produktif dengan jenis usaha produksi, perdagangan maupun jasa, dengan usaha telah berjalan minimal 6 bulan. (***/B_S)

Tags: BJBEkonomi dan Bisnis
Previous Post

Jualan Telor Ayam, Mas Arul Sukses Jadi Jutawan

Next Post

ETPD lewat bjb Go Smart City

Related Posts

Ekonomi dan Bisnis

SPN Banten Gelar Workshop Peningkatan Kapasitas Perempuan dalam Serikat Pekerja

January 30, 2025
Berita

Permudah Pembelian Mobil, PT. Digital Studio Indonesia Resmi Luncurkan Platform Dealermobil.ID

October 18, 2023
Berita

Harga Pangan seperti Beras dan Cabai Alami Kenaikan di Kota Cilegon

February 21, 2023
Berita

Beras Langka? Harga Beras di Banten Merangkak Naik, Begini Update Harga di Kota Cilegon

February 12, 2023
Berita

Dugaan Buwas, Mafia Beras! 2 Hari Satgas Pangan Polda Banten Tangkap 7 Tersangka Pengoplos Beras.

February 10, 2023
Harga Cabai Rawit Merah Naik/ Foto Ilustrasi Cabai Rawit Merah - hipotesa.id
Ekonomi dan Bisnis

Harga Cabai Rawit Merah Semakin Pedas di Banten, Begini Update Harga Cabai di Kota Cilegon.

January 24, 2023
Next Post

ETPD lewat bjb Go Smart City

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Rame Banget!

  • Hidup Tanpa Cinta: Sebuah Kehancuran atau Keindahan

    21 shares
    Share 32 Tweet 20
  • Ketua FPCB Sampaikan Harapan untuk Ketua Kadin Kota Cilegon yang Baru

    101 shares
    Share 40 Tweet 25
  • Musrenbang kecamatan Cinangka Prioritaskan Pembangunan Fisik Jalan Desa

    101 shares
    Share 40 Tweet 25
  • Thomas Malthus – Ekonom Inggris klasik, terkenal karena karyanya “An Essay on the Principle of Population”

    113 shares
    Share 45 Tweet 28
  • PT Huma Riverside Bangun 80 Unit Perumahan Elit di Kelurahan Taman Baru, Cilegon

    102 shares
    Share 41 Tweet 26
  • Redaksi
  • Kirim Tulisan
© 2022 Hipotesa - Diproduksi by hipotesa.

No Result
View All Result
  • Berita
    • Pendidikan
    • Pemerintahan
    • Politik
  • Liputan Khusus
  • Opini
  • Tokoh Inspirasi
  • Islamika
  • Ekonomi dan Bisnis

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Create New Account!

Fill the forms below to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In