Serang, hipotesa.id – Dalam memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) dan Hari Buruh, puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Geger Banten gelar aksi demonstrasi di depan Halte kampus UIN SMH Banten. Serang, (3/5/2021).
Selain sebagai momentum dua hari besar tersebut, aksi ini juga dilatarbelakangi oleh kondisi pendidikan dan ketenagakerjaan di Indonesia, yang dinilai masa aksi mengalami kemunduran secara signifikan.
Ade Firman, dalam orasinya menganggap pendidikan di Indonesia sudah tidak sesuai dengan UU 1945 alinea 4.
“Banyaknya komersialisasi pendidikan seperti mahalnya biaya pendidikan yang bertentangan dengan fungsi negara itu sendiri. Masih belum meratanya fasilitas sekolah dan fasilitas belajar bagi masyarakat yang kurang mampu di wilayah pedesaan,” ujar ade
Belum lagi, lanjut Ade, masyarakat juga dihadapkan dengan UU cipta kerja atau Omnibuslaw yang di sahkan pada 2019 lalu. Hal ini dinilai menjadi bencana bagi kelas pekerja Buruh.
“Padahal di tahun 2021 ini buruh terancam tidak diberi Tunjangan Hari Raya (THR) karena akan diberikan secara dicicil,” ujar Ade.
Reproter: Rosinta Bela
Editor: Bd Chandra