Serang, hipotesa.id – Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kecamatan Anyer menggelar kegiatan penguatan kapasitas bagi para pengawas Tempat Pemungutan Suara (TPS) untuk menghadapi pemilihan gubernur, wakil gubernur, bupati, dan wakil bupati tahun 2024. Acara yang berlangsung di Aula Mui Kecamatan Anyer, pada hari Minggu (10/11/2024).
dihadiri oleh 84 peserta dari 80 TPS, didampingi Panwascam, PKD, serta perwakilan dari unsur Muspika, Kapolsek, dan Koramil, dengan total peserta mencapai 105 orang.
Ketua Panwaslu Kecamatan Anyer, Asep Haerul Umam, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan lanjutan dari pelantikan dan bimbingan teknis (bimtek) yang telah dilaksanakan pada 3 November lalu. Pada kesempatan tersebut, para pengawas TPS telah disumpah dan diambil janji untuk menjalankan tugas secara profesional dan berintegritas.
“Bimtek kali ini adalah yang kedua, dan Insya Allah akan dilanjutkan dengan bimtek ketiga pada 23 November 2024,” ujar Asep. Ia menambahkan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat kapasitas para pengawas TPS, terutama dalam tugas pengawasan di lapangan.
Materi bimtek kali ini mencakup empat topik utama, termasuk pengawasan dalam proses pemungutan suara dan pembekalan mengenai tugas, tanggung jawab, kode etik, serta tata cara pengisian formulir A. Pada pelatihan selanjutnya, peserta akan melakukan simulasi tata cara pengisian laporan pengawasan menggunakan aplikasi Swasti.
Kegiatan penguatan kapasitas ini juga mempersiapkan pengawas menghadapi masa tenang menjelang pemilihan, periode yang krusial karena rentan terjadi pelanggaran seperti praktik money politik. “Masa tenang sering kali memicu dugaan pelanggaran pidana, terutama terkait money politik. Oleh karena itu, kami memberikan bimbingan khusus bagi pengawas TPS dan PKD sebagai persiapan,” ujar Asep.
Ia menekankan bahwa setiap individu yang terbukti terlibat dalam praktik money politik, baik sebagai pemberi atau penerima, akan dikenai sanksi pidana.
Asep berharap kegiatan ini dapat menjaga kondusivitas demokrasi di Kecamatan Anyer, khususnya selama pilkada serentak 2024. “Semoga ilmu yang disampaikan hari ini dapat diserap dan dipahami dengan baik oleh seluruh pengawas TPS sehingga mereka dapat melaksanakan tugas sesuai prosedur di lapangan,” tutupnya.
Dengan adanya bimtek ini, Panwaslu Kecamatan Anyer berkomitmen untuk mendukung terciptanya pilkada yang bersih, transparan, dan kondusif demi menjaga kualitas demokrasi di wilayah Anyer.
(Red/Fadli)